Winamp Logo
Stockbit Sekuritas Cover
Stockbit Sekuritas Profile

Stockbit Sekuritas

Indonesian, Finance, 1 season, 44 episodes, 19 hours, 21 minutes
About
Stockbit adalah platform investasi professional untuk investor pemula. Mulai investasi saham di Stockbit tanpa minimum deposit, biaya komisi rendah dan buka akun-mu dalam 1 hari kerja. Jangan lupa follow media sosial Stockbit untuk mendapatkan berita terkini setiap hari! Instagram: https://instagram.com/stockbit Twitter: https://twitter.com/stockbit Tiktok: https://vt.tiktok.com/ZSecJeMtC Stream: https://stockbit.com/u/Stockbit
Episode Artwork

Emiten Emas ini Layak Dipantau di Tahun 2024

Kali ini kita akan kulik ARCI, salah satu emiten produsen emas bareng Hendriko Gani, Analyst Investment. Apa yang membuat ARCI menarik? Simak selengkapnya di podcast ini ya
2/23/202420 minutes, 27 seconds
Episode Artwork

Saham Jagoan Semasa PEMILU 2024!

PEMILU 2024 berbeda dengan PEMILU 2019, di mana kali ini PEMILU yang diadakan bukan hanya untuk pemilihan presiden dan legislatif, tapi juga pemimpin-pemimpin daerah di seluruh Indonesia. Pada PEMILU 2009, IHSG berada di angka 20%, pada 2014 berada di angka 1,51%, dan 2019 sedikit berbeda -0,21%. Lalu, bagaimana dengan dampak PEMILU terhadap IHSG 2024? Apa ada momentum yang bisa dimanfaatkan?
11/11/202347 minutes, 28 seconds
Episode Artwork

Tips Mencari Winner Stock untuk Investasi

Ricky2212 adalah Co-founder Mentor Baik dan juga investor saham sejak tahun 2003. Berbekal pengalaman lebih dari 20 tahun di bursa, beliau berhasil menemukan gaya investasi dengan analisa fundamental saham yang mampu mengantarkannya ke 1 Miliar pertama dan pensiun sebelum umur 30 tahun. Namun perjalanan tersebut tentu tidaklah mudah.Tantangan demi tantangan dihadapi, mulai dari krisis ekonomi berkali-kali hingga penentangan dari orang tua sendiri. Lantas apa yang membuat Ricky2212 sukses melewati semua itu dan jadi full time investor saham di usia muda?
10/14/202346 minutes, 6 seconds
Episode Artwork

Pariwisata Bangkit, Gimana Analisa Performa Saham BAYU dan EAST?

Sampai  Juni 2023, pertumbuhan wisatawan nusantara dan mancanegara terus mengalami pemulihan setelah pandemi. Selama periode Januari hingga Juni 2023, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara mencapai 5,1 juta pengunjung, tumbuh 250% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Pada periode yang sama, jumlah kunjungan domestik mencapai 433 juta, meningkat 12,57% dibandingkan tahun sebelumnya. Lantas, apa dampak dari pertumbuhan tersebut pada  saham yang berkaitan dengan sektor pariwisata?
9/30/202336 minutes, 36 seconds
Episode Artwork

Prospek Saham BTPS, Apakah Lebih OK dari PNM BBRI?

Tahukah Stockbitor kalau harga saham BTPS telah mengalami penurunan sangat signifikan dari titik tertingginya Rp5.123 per lembar saham, turun 57,5% menjadi Rp2.180 per lembar saham. Padahal, secara kinerja laba bersihnya berhasil pulih dengan cepat dengan tumbuh +71,4% YoY pada 2021 dan +21,5% YoY pada 2022 dan bahkan telah melebihi level pra-pandemi pada tahun 2019. Lantas, bagaimana prospek BTPS? Simak perbincangan berikut ya!
9/16/202340 minutes, 4 seconds
Episode Artwork

Waktunya Saham FMCG dan Media Jadi Juara?

Sebelumnya telah bahas mengenai rekapitulasi performa sektoral di IHSG pada pertengahan awal 2023. Ada yang memberikan kinerja baik, tapi ada pula yang masih belum bisa unjuk gigi. Ini nih, momen menariknya! Gimana prospek dari sektor yang sudah manggung kemarin? Apakah bakal melandai? Dan apakah ada kesempatan bagi sektor yang masih lagging untuk menjadi leading? Saham apa saja yang memiliki potensi ke depannya?
8/5/202337 minutes, 59 seconds
Episode Artwork

Rekap IHSG Selama Semester I 2023

Pada tahun 2022, sektor energi yang jadi primadona kini mulai ditinggalkan. Di sisi lain, ada sektor  konsumer, retail, otomotif, perbankan yang menunjukkan performa apik dan diapresiasi cukup signifikan. Lantas, bagaimana kinerja tiap sektoral sepanjang 1H23 kemarin? Siapa yang paling unggul dan paling lemah? Saham apa saja yang paling banyak terapresiasi ataupun malah masih lagging?
7/22/202338 minutes, 20 seconds
Episode Artwork

Saham Sektor Otomotif Masih Berpotensi Cuan?

Secara historis, commodity rally biasanya disambung oleh property & automotive rally. Namun pada 2022, sektor properti masih belum diapresiasi meski sudah ada kenaikan dari segi marketing sales & kinerja keuangan. Lalu, kenapa Stockbitor masih memiliki conviction terhadap sektor otomotif? Hal apa saja yang perlu dilihat ketika melakukan analisis?
7/9/202343 minutes, 16 seconds
Episode Artwork

Cuan Multibagger dengan Dividen Investing

Meskipun cenderung memiliki tingkat return yang pasti dengan resiko kecil, sebagian investor masih menganggap dividen sebagai sesuatu yang kurang menarik dalam investasi saham. Hal ini dikarenakan besarannya yang mayoritas tidak jauh dari persentase inflasi ataupun deposito. Namun siapa sangka, sebagai seorang dividen investor, Hani Putranto berhasil mendapatkan capital gain fantastis dari saham-saham yang ia beli, sembari menjaga portofolio nya tetap tumbuh lewat dividen.
7/2/202316 minutes, 19 seconds
Episode Artwork

2023 Saham Sektor Retail Tanpa Rintangan, MAPA & ACES Menuju Awan?

Pemulihan aktivitas konsumsi domestik pada 2022 - 2023 sebenarnya masih kurang merata di mana masyarakat dengan penghasilan menengah ke atas sudah lebih baik dibandingkan menengah ke bawah. Kondisi K-Shaped Recovery ini secara langsung juga berdampak ke emiten di sektor consumer cyclical (Retail). Lalu hal apa saja yang membuat narasumber memiliki conviction terhadap sektor ini? Serta apa saja kunci penting untuk bisa memilih saham unggulan di sektor ini?
6/17/202338 minutes, 13 seconds
Episode Artwork

Kisah Trader Dihajar Market Crash, Ini Cara Menghadapinya!

Masuk di kondisi market sedang bullish, Bernad merasa investasi saham adalah cara gampang mendapatkan keuntungan. "Beli apapun, pasti cuan!" katanya. Kemujuran itu hanya bertahan sampai 1 tahun, hingga akhirnya ia harus dihadapkan dengan market crash besar di tahun 2008. Nasib portonya? Jangan ditanya, berdarah-darah. Yuk, kulik bareng masa kelam Bernad88 dan pelajari gimana ia bisa melewati berbagai kerugian dan rintangan pasar saham, hingga akhirnya bisa jadi investor-trader pro seperti sekarang! Selengkapnya di Stockbit Podcast!
6/10/202347 minutes, 55 seconds
Episode Artwork

Cari Cuan di Momen Ketika Rebalancing Index

Setiap emiten memiliki karakteristik dan kinerja yang beragam, saham itu umumnya dikelompokkan sesuai kategori yang disebut indeks. Karena kinerja tiap emiten akan terus berubah, maka setiap emiten di dalam indeks akan dievaluasi secara berkala yang disebut rebalancing. Lantas, bagaimana memanfaatkan momentum rebalancing index pada strategi trading kita?
5/13/202328 minutes, 36 seconds
Episode Artwork

Belajar Investasi Saham dari Pengalaman Seorang Driver Ojol

Berprofesi sebagai driver ojek online (ojol), Pak Agung Christanto – atau dikenal juga dengan username Midnight0909 di Stockbit Stream ternyata punya pengalaman investasi sejak tahun 2010 lewat Forex. Setelah merasakan asam garam berinvestasi forex, kini ia fokus menjadi investor di pasar saham dengan strategi andalannya, yaitu analisis fundamental. Dengan waktu pengalaman investasi yang cukup lama, ia juga memiliki beberapa strategi investasi menarik.
5/6/202310 minutes, 28 seconds
Episode Artwork

Cara Cari Potensi Cuan Lewat Fitur Seasonality

Tren kenaikan harga saham musiman seperti January Effect dan Sell in May, sering digunakan sebagai momentum untuk trader melakukan aksi jual-beli saham. Stockbit sendiri juga punya fitur Seasonality untuk membantu user menganalisis momentum musiman tersebut. Tapi, gimana ya cara pakai fitur Seasonality untuk membantu trading plan kita?
4/15/202320 minutes, 38 seconds
Episode Artwork

Insentif EV Terus Digenjot, Bagaimana Produsen Kendaraannya?

Pemerintah terus mendorong proyek pembangunan ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV). Berbagai insentif diberikan seperti bebas ganjil-genap, insentif pajak, bahkan potongan biaya. Insentif ini diprediksi dapat membantu penjualan EV di Indonesia. Lantas, bagaimana prospek saham sektor hilir EV seperti TOBA, NFCX, INDY, dan lainnya kedepannya?
4/8/202328 minutes, 28 seconds
Episode Artwork

EV Semakin Didorong, Saham INCO HRUM MDKA UNTR Cocok Diborong?

Pemerintah  terus mendorong proyek pembangunan ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) melalui produksi baterai. Oleh karena itu, proyek ini memberikan potensi keuntungan bagi perusahaan di sektor hulu pertambangan di Indonesia yang menghasilkan bahan baku utama untuk komponen EV. Lantas, bagaimana prospek saham sektor hulu EV seperti INCO, HRUM, MDKA, UNTR, dan lainnya kedepannya?
3/24/202335 minutes, 33 seconds
Episode Artwork

Kebutuhan Lahan Industri Naik, Gimana Potensi Sahamnya?

Properti jadi salah satu sektor yang masih lesu di awal tahun 2023. Kinerjanya masih berpotensi tertekan seiring kenaikan suku bunga BI berlanjut. Di sisi lain, FDI di tahun 2022 berhasil mencapai Rp1.027,2 triliun. Bisa gak ya ini menjadi pendorong kinerja emiten properti?
3/10/202316 minutes, 24 seconds
Episode Artwork

Strategi Investasi ala Komposer Musik

Value investing adalah salah satu metode yang cukup populer dikalangan investor saham. Banyak kisah investor legendaris seperti Lo Kheng Hong hingga Warren Buffett yang sukses meraup profit fantastis dengan metode ini. Salah satu Stockbitor yang cukup sering membagikan tulisan seputar value investing saham di Stream ialah Stevewinarto. Dalam video kali ini, beliau membongkar strategi value investing ala dirinya, hingga cerita dibalik menjual semua portofolio untuk all-in di saham $ADRO.
3/4/202314 minutes, 42 seconds
Episode Artwork

Emasnya Terbang, Kapan Saham Tambang Emasnya Terbang?

Hingga akhir 2022, beberapa Bank Sentral telah membeli emas dalam jumlah besar. Kabarnya, hal ini dilakukan karena kekhawatiran potensi resesi, dan salah satu cara untuk mengantisipasi hal ini dengan meningkatkan pasokan emas. Lantas, apa ya pengaruhnya dengan saham emas di Indonesia?
2/25/202327 minutes, 10 seconds
Episode Artwork

Conviction di ITMG ala Robertgunawankeren

Robertgunawankeren adalah Stockbitor yang dikenal di Stockbit Stream sebagai investor sejati saham ITMG. Setiap hari beliau selalu membagikan tulisan ataupun ulasan yang menyinggung saham ITMG. Lewat saham ini pula, beliau berhasil mendapatkan keuntungan bagger dengan nilai dividen yang juga fantastis. Namun jauh sebelum itu, bagaimana sih cerita investasi Robertgunawankeren hingga akhirnya ia bisa menemukan saham ITMG sebagai pilihan investasi jangka panjang?
1/6/202312 minutes, 39 seconds
Episode Artwork

Pilih Saham di Tengah Market Global yang Kurang Kondusif

Pada setengah tahun 2022 kemarin pasar saham digemparkan dengan berbagai berita keadaan ekonomi global yang mengkhawatirkan. Mulai dari krisis energi, inflasi yang tinggi, dan masih banyak lagi. Namun secara mengejutkan respon IHSG hari ini tidak seburuk dibandingkan keadaan pasar saham Indonesia di tahun-tahun sebelumnya.
1/4/202324 minutes, 36 seconds
Episode Artwork

Efek Kode Domisili Ditutup

Kode domisili merupakan suatu alat dan indikator khususnya para trader untuk menjadi salah satu acuan mereka dalam mengambil keputusan beli maupun jual. Tetapi, sekarang Broker Summary sudah tidak bisa di lihat secara langsung saat market buka yang membuat bandarmologi semakin sulit. Bahkan, setelah kode broker saham, kini rumornya kode domisili ini pun akan di hapus untuk mengedepankan perdagangan yang teratur, wajar, dan efisien. Tetapi, apakah ini akan menjadi masalah kedepannya untuk investor maupun trader saham Indonesia?
12/28/202220 minutes, 5 seconds
Episode Artwork

Pilih ARB Simetris atau 7%?

Episode kali ini kita akan membahas tentang apa yang harus dipersiapkan untuk investor pemula jika Auto Reject kembali semula menurut Ricky Andrean Hopmans (Ricky2212), dan Ryo Tanujaya (Ray94), dan bersama host dari Stockbit Analyst Hendriko Gani. 
12/20/202224 minutes, 48 seconds
Episode Artwork

Recap Pasar Saham 2022

Episode kali ini kita akan membahas tentang bulan 2022 yang paling berkesan dan apa yang bisa dipelajari selama tahun ini dan harapan di 2023 bersama Thomas William (Thowilz) Michael Filemon (Blackmon14), dan bersama host dari Stockbit Investment Analyst Hendriko Gani.
12/17/202215 minutes, 13 seconds
Episode Artwork

Investasi Saham Bersama Pasangan

Kalau kamu pasangan yang sedang merencanakan untuk naik ke jenjang yang lebih serius, atau mungkin baru saja menikah, investasi saham bersama pasangan mungkin bisa jadi salah satu cara guna meningkatkan nilai tabungan dan menambah pundi pendapatan. Namun, hal ini bukan tanpa resiko loh. Ada banyak aspek yang mesti kamu pelajari dan perhatikan. 
12/13/202212 minutes, 17 seconds
Episode Artwork

Pahami Dulu Risikonya, Baru Memikirkan Profit

Pandangan orang-orang melihat metode scalping saham merupakan metode yang paling menguntungkan karena berpotensi memperoleh profit yang besar dalam waktu yang cukup pendek. Namun nyata menurut Om Ben sendiri ada beberapa aspek yang harus diperhatikan sebelum menjadi scalper saham salah satunya adalah memahami risikonya.
12/10/202238 minutes, 1 second
Episode Artwork

Haruskah Takut Dengan Dividen Trap?

Pada series Stockbit Talk kali ini kita akan membahas salah satu fenomen "Dividen Trap" bersama 3 narasumber Top Stockbitor kita yaitu Thowilz, TomHardi, dan Kis4ros. Tidak lupa juga akan ditemani oleh Investment Analyst Stockbit Hendriko Gani. Lantas, apakah kita perlu takut dengan adanya dividen trap? Temukan jawabannya di podcast ini ya!
12/7/202216 minutes, 34 seconds
Episode Artwork

Rahasia Scalping ala Om Ben

Berawal dari ajakan teman dekat untuk memulai trading saham di tahun 2017, kini Om Ben (Komunitas PPC) sudah sangat dikenal sebagai full time trader dan juga scalper saham. Namun apa yang diperoleh hari ini bukanlah hal yang instant. Penasaran dengan perjalanan Om Ben sebelum menjadi scalper andal seperti sekarang? Simak video berikut ini ya!
12/3/202229 minutes, 18 seconds
Episode Artwork

Saham BUKA Sebenarnya Untung atau Buntung

Harga saham Bukalapak hari ini memang berada jauh dari harga awal saat IPO di tahun 2021 lalu. Tapi, emiten berkode BUKA ini sempat ramai dibahas lagi karena mencetak keuntungan di laporan kuartal 1 2022 kemarin.
11/30/202218 minutes, 44 seconds
Episode Artwork

Prospek Saham Tahun 2023

Episode kali ini kita akan membahas tentang prospek 2023 di Indonesia dan sektor saham yang mendukung bersama Augustinus Gerald Windoe, CFA, FRM (Fund Manager  Trimegah Asset Management), Thomas William (Thowilz), dan bersama host dari Stockbit Investment Analyst Hendriko Gani.
11/26/202223 minutes, 6 seconds
Episode Artwork

Peluang Bisnis Digital Entertainment

Bisnis digital entertainment belakangan ini cukup menjadi perhatian di Indonesia, apalagi setelah munculnya berita RANS Entertainment yang merencanakan IPO di tahun 2023. Lantas bagaimana sebenaranya peluang dari lini bisnis ini? Mari simak pendapat para Stockbitor di Podcast ini ya!
11/23/202224 minutes, 32 seconds
Episode Artwork

Investasi Saham Ala Guru Muda, Punya Portfolio Miliaran Rupiah!

Meskipun masih berusia 22 tahun, Filbert sudah berhasil mengumpulkan dana kelola hingga 5 miliar rupiah lewat investasi saham. Hal ini tentu tidak dicapai lewat keberuntungan atau hoki semata. Melainkan kedisiplinan, mindset, dan cara investasi saham yang tepat. Yuk, simak tips investasi saham, cerita pengalaman, hingga tools apa saja yang digunakan Filbert dalam menjalankan metode investasinya di video berikut!
11/19/202212 minutes, 47 seconds
Episode Artwork

IPO = ARA?

Belakangan ini, banyak sekali emiten-emiten baru yang mulai IPO di Bursa Efek Indonesia. Beberapa stigma yang sering muncul adalah membeli saham IPO merupakan cara mudah untuk memperoleh cuan puluhan persen. Padahal kenyataanya tidak selalu begitu.
11/15/202220 minutes, 16 seconds
Episode Artwork

Winter is Coming! Saham Batu Bara Masih Manggung?

Pada kuartal ke-4 atau di musim dingin, biasanya sektor batu bara selalu mengalami peningkatan penjualan, hal ini dikarenakan kebutuhan Eropa akan listrik yang memadai untuk menghadapi musim dingin. Namun dengan perlahan menurunnya harga batu bara, apakah sahamnya masih menjadi primadona di musim dingin ini? Bagaimana dengan sektor lainnya? Episode kal ini kita akan membahas bagaimana prospek saham batu bara dan saham lainnya di musim dingin bersama Augustinus Gerald Windoe, CFA, FRM (Fund Manager  Trimegah Asset Management), Michael Filemon (Blackmon14), dan bersama host dari Stockbit Investment Analyst Hendriko Gani.
11/13/202231 minutes, 23 seconds
Episode Artwork

Pentingnya Mengukur Margin of Safety

Selama berinvestasi dan memilih saham, Sumadi selalu memiliki beberapa pertimbangan penting yang harus diperhatikan, mulai dari menumbuhkan conviction dari analisa sendiri, menentukan margin of safety, serta mempertimbangkan opportunity cost dan mengatur risiko yang ada. Sumadi juga memiliki pandangan untuk memaksimalkan return di portofolio dengan menggunakan concentrated portfolio atau berfokus pada satu saham. Penasaran dengan cara Sumadi mengatur risiko dan cara menentukkan satu saham yang paling terbaik? Simak secara lengkapnya di video ini ya!
11/9/202222 minutes, 23 seconds
Episode Artwork

Perjalanan Menjadi Full Time Investor

Memulai investasi tahun 2014, belajar memahami bisnis ketika bekerja di Astra, dan memutuskan untuk menjadi full time investor sekaligus membangun komunitas fundamental THINK merupakan salah kisah perjalanan investasi dari salah satu Pak Sumadi yang sekarang menjadi CEO THINK. Berdasarkan prinsip value investing, Pak Sumadi menekankan untuk pentingnya memahami bisnis perusahaan untuk menumbuhkan keyakinan (conviction) sebelum melakukan keputusan investasi. Tidak hanya melihat dari rasio valuasi secara gamblang, tetapi kita juga harus mengulik lebih dalam dari rasio valuasi murah tersebut. Jangan-jangan ada earning “tipu-tipu”!
11/5/202219 minutes, 55 seconds
Episode Artwork

Fundamental Trading & Manajemen Risiko Investasi

Investor dengan metode fundamental biasanya identik dengan investasi saham jangka panjang. Tapi Stockbitor Prabaniswara, memiliki metode investasi yang terbilang cukup unik, yaitu fundamental trading. Beliau kerap menggunakan metode Teknikal dan juga Fundamental secara bersamaan untuk investasi saham di pasar modal. Menganalisa berdasarkan pergerakan harga, aspek fundamental, hingga story perusahaan. Untuk time frame investasinya pun tergantung momentum dan situasi, bisa harian, mingguan, bulanan, hingga long term.    Yuk, simak tips investasi saham, cerita pengalaman, hingga tools apa saja yang digunakan Prabaniswara dalam menjalankan metode investasinya di video berikut!   DISCLAIMER Semua penyebutan nama dan kode emiten adalah murni pendapat pribadi dari Stockbitor. Bukan merupakan rekomendasi atau ajakan untuk jual-beli. Tidak ada intensi untuk mendiskriminasi atau menyinggung suatu lembaga tertentu.
10/31/202215 minutes, 54 seconds
Episode Artwork

Investing vs Trading, Belajar Dulu di Sini!

Sekarang masyarakat sudah mulai mengenal dengan investasi di pasar saham, terlihat dari berkembangnya investor pasar modal di tahun ini. Namun, masih banyak investor bingung dengan metode investasi yang terbaik untuk mereka. Tidak sedikit pemula yang mencoba investing ataupun trading tanpa analisa dan bingung, kapan harus mengambil profit dan harus cutloss karena tidak adanya rencana investasi. Jadi, kita harus bagaimana?   Episode kali ini kita akan membahas tentang gambaran metode investing dan belajar trading saham dari Billy Latif (COO THINK), dan Marcelius Patria Prabaniswara (Prabaniswara), dan bersama host dari Sr. Stockbit Investment Analyst Anggaraksa Arismunandar sebagai gambaran pada para investor pemula saat hendak memilik investing style yang cocok untuk mereka.
10/24/202227 minutes, 13 seconds
Episode Artwork

IKN Berjalan, Berikut Prospek Saham Konstruksi!

Pada bulan Agustus sempat digemparkan dengan adanya berita bahwa di bulan September IKN mulai berjalan. Hal ini disusul dengan adanya 19 kontrak baru untuk proyek IKN yang telah resmi ditandatangani dan siap untuk dijalankan. Kontrak ini dipercayakan oleh beberapa perusahaan konstruksi khususnya perusahaan terbuka seperti $WIKA, $WSKT, $PTPP, dan sebagainya. Bagaimana prospek dari kontrak yang sudah keluar di tahun ini untuk perkembangan saham konstruksi kedepannya?   Episode kali ini kita akan membahas tentang prospek saham konstruksi dari mulai berjalannya 19 kontrak IKN menurut Julius Halim (Juliushalim), dan Michael Filemon (Blackmon14), dan bersama host dari Stockbit Analyst Hendriko Gani.
10/19/202235 minutes, 49 seconds
Episode Artwork

Investasi Jalanan ala Parahita Irawan

Parahita Irawan atau yang biasa dikenal dengan gaya Investasi Jalanan merupakan full time investor yang sudah berada di pasar saham selama 18 tahun. Selain menjadi full time investor, Parahita Irawan juga merupakan penulis buku dan aktif mengedukasi tentang saham di Instagram @InvestasiJalanan Memulai investasi sejak 2004 tentunya tidak selalu berjalan mulus bagi Parahita Irawan. Selama berinvestasi, Parahita Irawan sudah mengalami berbagai macam fase market bullish dan bearish serta beberapa kondisi market crash tahun 2008 dan 2020. Penasaran dengan pengalaman Parahita Irawan dalam menghadapi market crash waktu itu? Ingin tahu lebih dalam juga tentang tips investasi dengan gaya Investasi Jalanan ala Parahita Irawan? Temukan jawabannya di podcast berikut ya!
10/10/202229 minutes, 53 seconds
Episode Artwork

Hubungan Dividen dan Harga Saham

Stockbit Talk adalah acara talkshow interaktif yang membahas dan berdiskusi tentang fenomena-fenomena di dunia saham bersama para Stockbitor. Konten ini memberikan sudut pandang Stockbitor, mulai dari tanggapan terkait fenomena di pasar saham, memberikan insight dari pengalaman para stockbitor, dan opini yang menghibur dalam menemani hari mu di akhir pekan.     DISCLAIMER Diskusi ini bukan untuk merekomendasikan jual beli suatu saham dan tidak ada intensi untuk mendiskriminasi atau menyinggung suatu lembaga, diskusi ini hanya berbentuk diskusi sehat dan memberikan pendapat pribadi.  
10/3/202216 minutes, 32 seconds
Episode Artwork

Wake Me Up, When September Ends

September biasanya dihubungkan dengan bulan yang kurang baik di pasar saham, karena cenderung pasar saham Indonesia merah efek dari pasar saham AS. Tapi bagaimana pendapat para Stockbitor untuk September di tahun ini?  Episode kali ini kita akan membahas tentang keadaan September tahun ini menurut Julius Halim (Juliushalim), dan Michael Filemon (Blackmon14), dan bersama host dari Stockbit Analyst Hendriko Gani.  
9/27/202230 minutes, 28 seconds
Episode Artwork

Kode Broker dan Domisili Ditutup, Berikut Tipsnya!

Kode domisili merupakan suatu alat dan indikator khususnya para trader untuk menjadi salah satu acuan mereka dalam mengambil keputusan beli maupun jual. Tetapi, sekarang Broker Summary sudah tidak bisa di lihat secara langsung saat market buka yang membuat bandarmologi semakin sulit. Bahkan, setelah kode broker saham, kini rumornya kode domisili ini pun akan di hapus untuk mengedepankan perdagangan yang teratur, wajar, dan efisien. Tetapi, apakah ini akan menjadi masalah kedepannya untuk investor maupun trader saham Indonesia?  Episode kali ini kita akan membahas tentang apa yang akan terjadi jika kode domisili di hapus menurut Ricky Andrean Hopmans (Ricky2212), dan Ryo Tanujaya (Ray94), dan bersama host dari Stockbit Analyst Hendriko Gani.  
9/15/202220 minutes, 2 seconds
Episode Artwork

Saham Consumer Goods Waktunya Manggung?

Selama 2 tahun terakhir sektor consumer-goods tertekan efek dari pandemi COVID-19 yang menekan mobilitas dan daya beli masyarakat. Pada tahun ini, dengan kondisi kegiatan masyarakat yang perlahan mulai normal kembali membuat para investor beranggapan daya beli mulai bertumbuh. Apakah ini saatnya saham consumer goods untuk manggung?  Episode kali ini kita akan membahas tentang apa yang akan terjadi dengan saham sektor consumergoods dan bagaimana prospek kedepannya menurut Ricky Andrean Hopmans (Ricky2212), Michael Suwito (Michael1009),  Muhammad Rizza Adillah (MRA0701), dan bersama host dari Stockbit Analyst Hendriko Gani.  
9/15/202224 minutes, 45 seconds